Alat Masak Modern dan Fungsinya
Alat memasak modern adalah
alat masak yang didesain dengan teknologi terkini sehingga mampu menciptakan masakan dengan rasa yang enak. Cara memasak yang praktis dan mudah digunakan serta cara pembersihan dan perawatannya pun juga mudah sehingga ibu-ibu kini tidak perlu repot lagi saat memasak.
Alat masak modern kini lebih banyak diminati daripada
alat masak tradisional yang telah kita kenal dan sering kita pakai sebelumnya.Alat memasak tradisional cenderung berukuran besar, berat, cara membersihkannya pun agak susah dan hasil masakan yang diperoleh pun kurang maksimal.
Contoh alat memasak modern yang sudah terbiasa kita pakai sehari-hari di rumah adalah "penanak nasi otomatis atau
rice cooker". Cara kerja alat memasak modern ini sangatlah mudah dan praktis yakni tinggal memasukkan beras yang sudah kita cuci dengan air hingga bersih, tak perlu ditunggu dan tak perlu takut gosong. Anda tinggal tidak apa-apa. Dan nasi pun akan matang dengan sendirinya. Hasilnya pun tidak kalah dengan panci sarang yang dipakai secara manual. Nasi yang dihasilkan cukup enak dan tidak lembek. Selain menanak nasi alat ini juga bisa digunakan untuk membuat bubur, mengukus bolu dan membuat sop atau merebus sayur.
Contoh alat masak modern lainnya adalah
panci presto serbaguna. Namanya saja serbaguna jadi bisa digunakan untuk segala jenis masakan. Alat memasak ini dapat menjadi
panci presto, oven dan sekaligus pengukus. Sehingga ibu-ibu dapat menghemat biaya belanja karena tidak perlu belanja banyak alat masak yang membutuhkan biaya besar dan menyebabkan pemborosan.
Alat memasak modern yang paling sering kita pakai sehari-hari adalah blender. Blender ini sangat praktis untuk kita pakai dalam setiap kali memasak. Karena kita membutuhkan
blender untuk menghaluskan bumbu, mencincang daging dan membuat sari buah atai sayur. Alat ini lebih praktis dari pada cobek batu yang sangat berat. Apalagi kita harus mengeluarkan tenaga ekstra ketika menghaluskan bumbu. Dengan blender kita tinggal menekan tombolnya saja lalu alat akan bekerja otomatis. Ibu-ibu pun tidak perlu capek lagi.
Ibu-ibu yang suka membuat kue atau cemilan untuk anak-anak kini tidak perlu repot lagi dengan adanya
mixer. Jika dulu anda capek dan tangan terasa pegal saat menguleni adonan dengan menggunakan tangan, kini lebih mudah sebab anda tidak perlu lagi bekerja ekstra saat membuat adonan supaya kalis. Anda cukup menekan tombol mixer dan alat ini akan bekerja dengan sendirinya. Anda tinggal menunggu adonan kue anda mengembang dan kalis.
Pada artikel kami selanjutnya, kami akan mengulas detail per
produk alat masak modern dengan berbagai merk sekaligus cara menggunakannya dengan berbagai merk produk ternama. Jadi silahkan simak artikel kami selanjutnya.